Teknik Menanam durian
Saat ini, permintaan dan harga durian tergolong tinggi,
karena memberikan keuntungan menggiurkan bagi siapa saja yang membudidayakan.
Sehingga bertanam durian merupakan sebuah prospek usaha agribisnis yang bagus.
Cara bertanam durian yang baik merupakan pintu gerbang untuk menuju sukses.
Disini langkah bisnis dot com, mencoba mengutip informasi teknik budidaya
durian berdasarkan PT. Natural Nusantara yang akan membantu alternative solusi bagaimana
teknis budidaya durian secara intensif, sehingga terjadi peningkatan hasil
secara K- 3, yaitu Kuantitas, Kualitas dan Kelestarian lingkungan. Semoga
teknik budidaya ini bermanfaat buat kita semua dan mendapatkan hasil yang
maksimal. Teknik menanam durian ini kami konsep dalam metode sistem tanya
jawab, agar pembaca mudah memahami tata cara penanamannya serta bagaimana cara
penanganan hama penyakitnya. Kami memberikan simbol Warna merah untuk penanya
dan Warna Hitam untuk penjawab.
#Durian itu bisa hidup di
ketinggian berapa sih pak ?
Syarat pertumbuhan durian bisa maksimal/optimal pada 50-600
m dpl,intensitas cahaya 40-50 %, dengan suhu 22-30 0C, curah hujan ideal 1.500
– 2.500 mm per-tahun. Tanah yang cocok, lempung berpasir subur dan banyak
kandungan bahan organik, dan pH 6 – 7, Tetapi tidak selalu berapa diketinggian
tersebut, karena jenis durian bawor ini mudah beradaptasi dan jika Anda lihat
di sekeliling ada tanaman durian, maka tempat Anda bisa untuk ditanami durian
pak
#Oh begitu ya pak, terus apa yang seharusnya saya siapkan
terlebih dahulu untuk menanam durian, terutama durian bawor yang ingin saya
beli ke team langkah bisnis yang ada di web ini pak ?
Yang perlu bapak siapkan terlebih dahulu adalah, buatkan
lubang dengan ukuran 50x50cm dengan kedalaman 50cm jangan lupa Pisahkan tanah
bagian atas dengan bagian bawah dan biarkan selama kurang lebih 1-2 minggu. Tanah
bagian atas dicampur dengan pupuk kandang matang 20 kg + 5 gr Natural GLIO + 10
kg Dolomit sampai rata sebagai media tanam, kemudian masukkan campuran tersebut
ke dalam lubang tanam dan biarkan 1 minggu sebelum bibit ditanam. Tetapi jika
tidak ada produk tersebut bapak bisa cuma memakai pupuk kandang yang sudah
tua/bercampur dengan tanah, biarkan seminggu, tetapi jika dirasa komposnya
berbaur dengan tanah, besok atau lusapun sudah siap untuk ditanami (ingat
pastikan jangan kompos yang baru ya pak, karena kalau kompos masih baru,
suhunya masih panas, sehingga bibit bisa mati kepanasan)
#Untuk sistem pengairannya bagaimana pak ? apakah sama
seperti menanam pohon mangga atau tanaman lainnya ?
Untuk durian kita harus tahu karakteristiknya, tanaman ini
tidak boleh kena air terlalu lama/air yang menggenang, untuk itu buatkan juga
aliran air yang bagus (drainase yang bagus) agar air tidak terus menggenang,
dengan cara tanah yang akan ditanami ditinggikan sedikit agar nanti jika hujan
airnya tidak akan menggenangi terlalu lama di tanaman durian yang kita tanam.
#Oh ya pak, berapa jarak tanam yang kita butuhkan untuk
menanam durian, mungkin kalau cukup 1 batang gampang pak, tapi kalau saya
pengen nanam 4 atau lebih bagaimana pak jaraknya?
Untuk jarak antar pohon durian, standart/bagusnya
10x10meter, jadi dari tempat kita berdiri kekanan 10meter, ke kiri 10meter, ke
depan 10meter dan ke belakang 10meter, namun jika lahan yang bapak punya
sempit, pakai ukuran 6x6meter juga ok pak. dan durian ini daun bawahnya lebat,
jadi tanaman ini tidak terlalu tinggi
#Ehmm, bapak kok bilang durian monthong bhineka bawor, kok bukan
durian bawor saja atau bhineka bawor pak? memang durian bawor itu aslinya dari
durian apa sih pak ?
Daging buah yang tebal memberikan nilai lebih untuk durian
ini
Informasi yang kami dapatkan langsung dari berbagai petani
yang ada di banyumas salah satunya pak nugroho, bahwa durian bhineka bawor itu
ada 2 jenis indukkan, yang pertama dari durian monthong (hasil buah kuning,
lembut, manis dan legit serta berat buah 2-8kg, terkadang ada yang lebih dari
8kg tapi jarang), berbeda dengan jenis durian induk bhineka bawor, yaitu durian
kani yang memilik hasil buah yang jumbo/besar besar, berat bisa mencapai 15kg,
rasa manis agak sedikit pahit. Dari kedua jenis indukkan durian bhineka bawor
tersebut memiliki biji buah yang kempes-kempes alias kecil kecil, dan daging
buahnya tebal-tebal, tekstur rasa yang lembut dan manis bikin ketagihan bagi
yang menikmatinya :D
#Wahhh mantap banget pak, setelah lahan sudah saya siapkan,
langkah berikutnya gimana pak ?
Ya jelas beli bibitnya donk pak , di team langkah bisnis
atau di agen-agen kami Biji durian ini kempes-kempes atau kecil-kecil :D
. tinggi bibit durian yang kami punyapun bervariasi ada yang
tinggi 50-1meter, 1.5mter, 2mter, bahkan kami juga punya yang tingginya 3meter
lebih dan akan berbuah pak :). Untuk
Penanaman yang ideal pada awal musim hujan. Gali lubang tanam yang
berisi campuran media tanam sesuai ukuran bibit. Ambil bibit dan buka plastik
pembungkus tanah secara hati-hati. Tanam bibit sebatas leher akar tanpa
mengikutkan batangnya. Siram air secukupnya setelah selesai tanam. Akan lebih
baik ditambah pupuk organik SUPERNASA dosis 1 botol untuk ± 200 tanaman . 1
botol SUPERNASA diencerkan dalam 2 liter (2000 ml) air dijadikan larutan induk.
Kemudian setiap 1 liter air diberi 10 ml larutan induk lalu siramkan setiap pohon
atau siramkan SUPERNASA 1 sendok makan per 10 liter air per pohon. Jangan lupa
untuk melakukan pemangkasan juga, Pangkas terhadap tunas-tunas air, cabang atau
ranting yang sudah mati dan terserang hama penyakit serta ranting-ranting yang
tidak terkena sinar matahari. Ketika tanaman mencapai ketinggian tertentu 4-5
meter, pucuk tanaman dipangkas, agar tanaman ini tidak terlalu tinggi.
#Mantappp pak penjelasannya :D, ehmm tapi durian bhineka
bawor ini kok daunnya lebat dan pendek pendek sudah berbuah ya pak, apa ada
trik khusus agar berbuah pendek seperti itu pak ?
Benar pak, ada trik khusus sehingga durian bisa
pendek-pendek sudah berbuah, salah satunya ya tadi, pangkas pucuk bagian
atas jika sudah tinggi 4-5meter, dan
dahan-dahan/batang yang menjulur keatas dikasih tali yang dibebani bata/batu
agar batangnya tertarik ke bawah, dengan metode seperti ini pohon durian bapak
akan terlihat pendek-pendek sudah berbuah :D
#Ide yang bagus pak, ngomong-ngomong bagaimana pak cara
pemupukannya ?
Untuk metode pemupukannya. kita bisa menggunakan metode dari
PT. Natural Nusantara. Pemupukan sejak awal pertumbuhan sampai tahun ke-3
dengan pupuk NPK yang kadar N tinggi. Waktu pemupukan pupuk kandang sekali
setahun pada akhir musim hujan atau awal musim kemarau. Sedangkan pupuk Makro
sesuai dengan umur tanaman. Caranya dengan menaburkan memutar sesuai dengan
lebar pendeknya tajuk tanaman. Siramkan pupuk organik SUPERNASA (0-3 thn) dan
POWER NUTRITION (diatas 3 thn) dengan cara sesuai di atas . Semprotkan 3-4
tutup POC NASA + 1 tutup HORMONIK per tangki tiap 1-2 bulan selama
masih bisa dijangkau alat semprot. Atau jika tidak
menggunakan produk Nasa, intinya dosis N lebih tinggi daripada P dan K. tapi
alangkah baiknya jika digabung dengan produk Nasa yang sudah terbukti
keampuhannya di lingkungan para petani.
#Mantappp pakkkk, satu lagi pertanyaan saya pak, setiap
tanaman pasti punya penyakit, apa saja pak penyakit/hama yang dimiliki oleh
durian dan bagaimana cara penganggulangannya pak?
Ini informasi yang kami dapatkan dari team PT. Natural
Nusantara, para lulusan dari UGM dan IPB Serta para pakar Hama tanaman Pohon
durian bhineka bawor yang berumur 3-4tahun (belajar berbuah)
Pohon durian bhineka bawor yang berumur 3-4tahun (belajar
berbuah)
untuk pemesanan bibit durian bisa hubungi contact person berikut;
no hp; 085799125412
add line ;eggarizky99
sekian informasi dari saya semoga bermanfaat bagi anda
No comments:
Post a Comment